SEKOLAH TINGGI ILMU MANAJEMEN BUDI BAKTI

Menjadi Perguruan Tinggi Manajemen berbasis sosio-teknopreneur

Dikelola oleh Dompet Dhuafa, kemudian dengan SK Mendiknas RI nomor 118/D/)/2002, berlokasi di Bekasi Jawa Barat. Program Studi yang dibuka adalah D3 Manajemen Pemasaran dan S1 Manajemen. Sejak dibuka, Kampus Budi Bakti dipilih oleh para mahasiswa meraih pendidikan dan kesarjanaan, sehingga kini telah melahirkan banyak lulusan yang telah bekerja di berbagai sektor.

Tahun 2019, dilakukan alih kelola Kampus Budi Bakti, dari Yayasan Pendidikan Ilmu Budi Bakti di Bekasi ke Yayasan Dompet Dhuafa Republika di Jakarta, sebagaimana tertuang dalam Akta Notaris Edi Priyono, SH, Nomor 13 Tanggal 08 Oktober 2019, tentang Akta Alih Kelola Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Budi Bakti. Kini, perbaikan demi perbaikan dalam hal kualitas akademik maupun sarana prasarana terus dilakukan. Kampus Budi Bakti ini mendapatkan nilai akreditasi Baik di bawah bimbingan Kopertis/LLDikti IV, STIM Budi Bakti terus melaksanakan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

STIM Budi Bakti memiliki visi “Menjadi Perguruan Tinggi Manajemen berbasis sosio-teknopreneur dengan prinsip people campus pada tahun 2027”. Untuk mewujudkan visi tersebut, STIM Budi Bakti memiliki misi:

  1. Menyelenggarakan pendidikan berbasis sosio-teknopreneur
  2. Menyelenggarakan perkuliahan yang terjangkau bagi masyarakat menengah ke bawah
  3. Melaksanakan penelitian berbasis sosio-teknopreneur
  4. Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berbasis sosio-teknopreneur
  5. Menyelenggarakan tata kelola organisasi yang efektif, produktif, mandiri, dan adaptif terhadap perubahan
  6. Menjalin kerja sama dengan berbagai pihak atau lembaga, baik dalam maupun luar negeri, yang berbasis pada sosio-teknopreneur

Prestasi STIM Budi Bakti

Pada tahun 2024, STIM Budi Bakti berhasil meraih prestasi sebagai berikut:

  1. Akreditasi BAN PT Perguruan Tinggi Baik
  2. Gold Award dalam Melaka International Intellectual Exposition 2024 Universitas Teknologi Mara Malaysia
  3. Achieves 2nd Place at International Conference ICORAD 2024
  4. Achieves 2nd Place at International Conference ICORAD 2024
  5. Juara 1 Nasional Lomba Video Reels Cimory Dairyland Riverside 2024
  6. Juara 1 Duta Inovatif Provinsi Jawa Barat 2023
  7. Juara 2 Trofeo Sepakbola Liga Amal Bogor 2023
  8. Juara 3 Kelas Solo Kreatif Kejuaraan Nasional Silat Perisai Diri antar Perguruan Tinggi Piala Presiden 2023
  9. Juara 1 Pertandingan Kelas Bebas Putri versi IPSI Kejuaraan Nasional Silat Perisai Diri antar Perguruan Tinggi Piala Presiden 2023
  10. Juara 3 Pertandingan Kelas Solo Spell Kejuaraan Nasional Silat Perisai Diri antar Perguruan Tinggi Piala Presiden 2023
  11. Finalis Announcer Reporter News Bens Radio 2023

Jenjang Pendidikan dan Jurusan STIM Budi Bakti

  1. Program Studi Diploma 3 (D3) Manajemen Pemasaran
  2. Program Studi Sarjana Strata 1 (S1) Manajemen

Aktivitas Besar STIM Budi Bakti 2024

(Best Learning/Moment dan Cerita Aktivitas)

Aktivitas besar yang telah dilaksanakan STIM Budi Bakti pada tahun 2024 diantaranya adalah:

  1. KKN Bakti Desa 2024
  2. International Seminar
  3. Visiting Professor to Share Insights on Personal Branding for Career and Business Success Prof. Madya Dr. Sharifah Norkhadijah Syed Ismail from Universiti Putra Malaysia
  4. Pengenalan Kehidupan Kampus Angkatan 2024
  5. Wisuda Tahun 2024
  6. Dies Natalis 2024
  7. Kerjasama dengan Sentral College Penang Malaysia
  8. Kerjasama dengan Universitas Teknologi Mara Malaysia
DOSEN
0
MAHASISWA AKTIF
0
MAHASISWA BARU TAHUN 2024
0
ALUMNI
0

Mitra Kerjasama

Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Budi Bakti

Dana yang tersalurkan dari ZISWAF

Dana Beasiswa Dompet Dhuafa yang tersalurkan adalah Rp 678.750.000,- atau 26% dari total dana yang dikelola STIM Budi Bakti.

Galeri

Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Budi Bakti